Pasang Iklan Gratis Tayang Di Google

Mau bisnis Kamu Di Kenal banyak Orang? Pasang iklan bisnismu sekarang! Tanpa Daftar Langsung Tampil Di google!

+ Buat Iklan+ Iklan Baris

Advertisement

Wisata Waduk Jatiluhur Purwakarta, Cocok Buat Liburan Akhir Pekan

Daftar Isi (toc) Heindonesia.id- Wisata Waduk Jatiluhur Purwakarta. Sudah pernah belum guys ke wisata waduk jatiluhur Purwakarta? Kalau belum berarti kamu perlu nyobain tuh, wisata waduk yang pemandangannya keren yang satu ini.

Wisata waduk Jatiluhur sendiri terletak di Kecamatan Jatiluhur, Kabupaten Purwakarta, Provinsi Jawa Barat, kalau dari jakarta sih cukup naik bus satu kali jurusan purwakarta, lalu dari purwakarta bisa naik angkutan menuju Jatiluhur.

Wisata Waduk Jatiluhur Purwakarta, Cocok Buat Liburan Akhir Pekan


keindahan wisata waduk jatiluhur
Sumber Gambar : inionline.id

Buat kalian yang berada di Jawa Barat, wisata yang satu ini bisa menjadi sebuah destinasi yang cukup menarik buat ngisi akhir pekan kamu. Untuk tiket masuknya di hari biasa yakni sebesar Rp. 5000,- untuk hari biasa, sedangkan week end sebesar Rp. 20.000,- Gimana murah kan? 

Tapi sayangnya kalau kamu pengen berwisata kesana, kamu harus berangkat pagi atau siang hari, karena waduk jatiluhur sendiri dibuka dari jam 8 pagi hingga jam 5 sore saja.

Sejarah Waduk Jatiluhur


sejarah waduk jatiluhur
Foto : Instagram.com/jodinalaksmi
Kalau sudah ngomongin soal tempat wisata, rasanya belum afdhol jika belum mengetahui sejarahnya. Waduk Jatiluhur sudah dibangun lama hloh yaitu semenjak tahun 1957 yang waktu itu ditangani oleh salah satu kontraktor dari Prancis " Compagnie Francaise D'entreprise". Pembentukan waduk yang satu ini sebenarnya hasil dari pembendungan sungai Citarum yang yang lumayan luas yakni sekitar 4500km. Lumayan gede yah guys, dulunya berarti sungai-sungai yang akhirnya disulap menjadi waduk seperti sekarang

Untuk pembangunan waduk ini dibangun pada zamannya Ir Seokarno, yang waktu itu beliau juga yang meletakkan batu pertama pembangunan waduk ini. Ternyata pembangunan waduk ini memakan biaya yang cukup besar yaitu sekitar 230 juta USD. Dulu waduk ini bernama Waduk Ir H. Juanda dikarenaka ingin mengenang jasa dari Perdana Menteri Indonesia Yang Terakhir.

Pembangunan waduk ini pun penuh cerita untuk masyarakat disekitar situ, karena waktu pembangunan menenggelamkan 14 desa dan memindahkan sebanyak 5000 warganya,

Manfaat Adanya Waduk Jatiluhur


manfaat waduk jatiluhur
Foto Republika : Ita Nina Winarsih
Yang perlu kita ketahui bersama yang namanya membangun waduk pasti ada tujuannya, karena rela mengeluarkan biaya yang besar sekaligus, rela memindahkan penduduk yang begitu banyak. Waduk Jatiluhur ini sekarang selain menjadi objek wisata dan sebagai sumber pendapatan daerah. Ternyata juga sebagai pembangkit tenaga listrik 1000 juta KWH Pertahun, wah gede banget ya guys. 

Bukan cuma itu saja, waduk ini juga sebagai budidaya ikan tawar yang bisa meningkatkan perekonomian masyarakat di sekitarnya. Tentunya manfaat yang gak kalah penting ya untuk irigasi pertanian di sekitarnya, sehingga kalau musim kemarau tidak kekurangan air karena sudah di suplay dari waduk jatiluhur ini.

Daya Tarik Dari Waduk Jatiluhur


daya tarik waduk jatiluhur
Sumber foto : @nuhayatitien
Kira kira apa saja sih yang menarik dari Waduk Jatiluhur ini? Yang pertama yang jelas dari segi pemandangannya yang bisa memanjakan mata kamu. Dari Waduk ini kamu bisa melihat beberapa bukit di sekitarnya. Kemudian kamu bisa berlibur bersama keluarga dengan mengadakan pesta kebun di sekitar waduk ini.

Kalau masalah kuliner, di sekitar waduk ini juga udah tersedia hloh, beberapa warung makan lesehan yang bisa kamu nikmati sambil melihat pemandangan disekitar. Gak cuman itu, di waduk ini juga bisa kamu gunakan untuk memancing, ini buat kamu yang hobi memancing bisa mancing di Jatiluhur sambil berlibur guys.

Gimana? berminat untuk mencoba liburan kesini?
Yang paling penting sebelum kamu berlibur cek terlebih dahulu peralatan dan perlengkapan yang kamu butuhin. Termasuk kotak P3K, atau obat-obatan. Dan selama berlibur ke suatu tempat budayakan buat selalu menjaga kebersihan ya..

Demikian dulu info singkat dari tifani mengenai Wisata Waduk Jatiluhur, semoga bisa memberikan informasi yang bermanfaat buat kamu. See you . . . .

Hubungi Telpon
(ads2)
PERHATIAN!
Semua data di atas adalah data terakhir yang valid saat artikel tentang Wisata Waduk Jatiluhur Purwakarta, Cocok Buat Liburan Akhir Pekan ini dibuat. Sumber artikel ini berasal dari data https://www.google.co.id/maps dan berbagai sumber lainnya. Perlu diketahui bahwa kami tidak menyarankan atau merekomendasikan anda untuk mengklik dan mengikuti dari segala link keluar yang terdapat di situs ini. Situsheindonesia.id tidak bertanggung jawab atas Segala resiko transaksi. Artikel ini dibuat dengan tujuan mempermudah pembaca dalam mencari informasi terkait Wisata Danau. Tetap bijak dan selalu berhati - hati dalam bertransaksi.
(alert-warning)
MAU DONASI? Donasi Via Paypal untuk traktir secangkir kopi publisher kami agar lebih semangat. Terima kasih.

Forum Tanya Jawab

0 Pengguna
* Mohon Jangan Spam link Disini. Semua Komentar akan ditinjau oleh Admin

Top Post Ad

Below Post Ad

Comments

Terbaru Di Heindonesia